News Update :

Laptop Gaming Razer Terbaru 2015

Penulis : Unknown on Kamis, 19 Maret 2015 | 14.54

Kamis, 19 Maret 2015

Razer Blade Pro Kian Gahar dengan GeForce GTX 960M


Tak mau kalah dengan vendor lain, Razer turut bergabung untuk menghadirkan laptop gaming 2015 dengan grafis GeForce GTX 960M terbaru melalui seri Blade Pro. Razer telah menghadirkan sejumlah peningkatan pada laptop gaming Blade Pro dan dipastikan menawarkan kinerja yang lebih tinggi.

Razer Blade Pro ini kabarnya akan dijual dengan harga yang sama dengan Blade Pro generasi lama, yakni $2299 atau sekitar Rp 30,2 juta, seperti yang dilansir dari VR-Zone (15/03/2015).

Laptop gaming Razer Blade Pro ini masih mengusung layar berukuran 17,3 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang mengusung teknologi panel TN (Twisted Newmatic) untuk memastikan tampilan layar yang cemerlang dan sudut pandang yang luas. Seri Blade Pro ini menggunakan sistem operasi Windows 8.1.


Sektor dapur pacu, laptop gaming Razer Blade Pro ini sedikit mengalami peningkatan karena masih mengandalkan tenaga dari prosesor Intel Core i7-4720HQ quad-core berkecepatan 2,6GHz dengan Turbo 3,6GHz yang didukung oleh memori RAM lebih berkapasitas 16GB DDR3 untuk mendukung performanya. Sebelumnya, Razer Blade Pro mengusung prosesor Intel Core i7-4700HQ.

Sisi grafis, Razer Blade Pro ini cukup perkasa berkat sokongan kartu grafis dari GeForce GTX 960M yang mengusung 640 CUDA core berkecepatan 1096MHz dan turbo yang tidak diketahui yang dipadukan dengan 40 TMUs, dan 16 ROPs. Kartu grafis GeForce GTX 960M ini dikawinkan dengan memori maksimal 4GB GDDR5 berkecepatan 5GHz dengan antarmuka memori 128-bit.

Razer membekali laptop gaming tipis ini dengan beberapa varian kombinasi SSD dan hard disk, yakni 128GB + 500GB, 256GB + 500GB, dan 512GB + 1TB. Konektivitas Blade Pro ini juga cukup lengkap dengan dukungan WiFi, Bluetooth, port USB 3.0, port HDMI, dan card reader. Laptop ini juga didukung oleh baterai berkapasitas 74Wh.
komentar (1) | | Read More...

Kartu Grafis Terbaru Nvidia GeForce 2015

Spesifikasi Nvidia GeForce GTX Titan X Diperkenalkan


Kartu Grafis Terbaru Nvidia GeForce 2015 dan Setelah beberapa waktu lalu diperkenalkan, Nvidia akhirnya mengumumkan spesifikasi detail dari kartu grafis kelas GeForce GTX Titan X andalannya. Kartu grafis ini akan meneruskan kesuksesan monster GeForce Titan yang telah diluncurkan 2013 lalu. Produk ini akann membidik gamer premium dengan menawarkan kinerja grafis yang sangat tinggi.

Secara umum, kartu grafis GeForce GTX Titan X ini masih menggunakan arsitektur Nvidia Maxwell dengan basis chip GM200. Chip tersebut diproduksi dengan teknologi fabrikasi 28nm. GeForce GTX Titan X mengusung 8 miliar transistor dan membutuhkan pasokan daya yang cukup besar, yakni 250W.


GeForce GTX Titan X mengusung spesifikasi yang lebih gahar dari GeForce Titan karena dibekali 3.072 stream prosesor atau CUDA core yang terdiri dari 24SMMs. Masing-masing SMM pada kartu grafis ini terdiri dari 128 CUDA core. Nvidia juga memadukan GeForce GTX Titan X dengan 96 ROPs dan 192 TMUs untuk mendukung performanya.

Tak hanya itu, GeForce GTX Titan X ini akan berlari dengan kecepatan maksimal hingga 1.075MHz dengan kecepatan dasar mencapai 1.000MHz. Nvidia mengklaim kartu grafis GeForce GTX Titan X ini mampu menghasilkan kinerja komputasi hingga 7 TFLOPS (single precision) dan 0,2 TFLOPS (double precision). GeForce GTX Titan X didukung oleh memori VRAM berkapasitas 12GB GDDR5 dengan kecepatan 7GHz dan dipadukan dengan antarmuka memori 384-bit.

Seperti yang dilansir dari Toms Hardware (17/03/2015), kartu grafis GeForce GTX Titan X ini akan dijual dengan harga $999 atau sekitar Rp 13,1 juta. Nvidia GeForce GTX Titan X akan menjadi pesaing tangguh bagi AMD Radeon R9 390X yang kabarnya akan dirilis tahun ini.
komentar | | Read More...

Game Android Ahok vs Lulung

 

Game Ahok vs Lulung Bermunculan di Google Play Store


“Ahok vs Lulung,” itulah kata kunci yang bisa Anda input di search bar situs Google Play Store jika ingin mencari game atau aplikasi terkait dua sosok itu. Game Ahok vs Lulung kini membanjir di toko aplikasi Android milik Google itu. Ada yang menyebut jika ini hanya aji mumpung.

Diketahui sebelumnya keduanya memang sedang berseteru. Jika menginput kata kunci “Lulung” saja, di Google Play Store juga muncul beragam aplikasi atau game yang tersemat politisi bernama lengkap Abraham Lunggana itu. Ini juga senada dengan kata kunci “Ahok.”

Sementara untuk kata kunci “Ahok vs Lulung” cukup beragam. Setidaknya ada empat aplikasi yang mengaitkan keyword tersebut. Keempat aplikasi itu yakni Lulung vs Ahok, Lulung Versus Ahok, Lulung Mencari Dana, dan Lulung Tebak Kesalahan Gambar.


Game Android Terbaru 2015 dan Rata-rata pengembang menulis diskripsi aplikasi jika aplikasi ciptaannya hanya sekadar untuk hiburan semata. Apabila pihak terkait merasa keberatan bisa melayangkan email ke mereka.

    “Permainan ini di buat hanya untuk sekedar hiburan, jika ada masalah bisa hubungi kami,” tulis satu developer.

Umumnya, aplikasi yang ditwarkan sederhana. Malah, bisa dibilang sangat sederhana. Satu game bertajuk “Ahok vs Lulung” memang tawarkan karakter sesuai tajuknya. Namun, gameplay hingga grafis sangat sederhana. Cukup bisa menghibur di tengah kegaduhan yang terjadi di Ibu Kota.
komentar | | Read More...

Arsip Blog

 
| | | | | |
© . Dunia Game . .
Design Template by | Support by | Powered by Blogger Kwanyar